fbpx
sales@bandaracity.com

bandara city

Peduli Lingkungan Hidup Bandara City Kini Dilengkapi Panel Surya

by admin |Februari 7, 2024 |0 Comments | News | , , , ,

Pertumbuhan perkotaan yang begitu cepat, telah mempengaruhi Gaya hidup masyarakat. Keberadaan Mall menjadi salah satu tempat yang dibutuhkan dalam memenuhi gaya hidupnya.

Mall kini menjadi tempat berkumpul dan berbelanja yang diminati berbagai kalangan mulai dari anak-anak, muda-mudi, hingga para orang tua.

Dengan banyaknya fasilitas dan aktifitas yang bisa dilakukan di sebuah Mall, tidak heran bila banyak orang memilih Mall sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungi saat berbelanja atau nongkrong.

Menjawab kebutuhan hunian di perkotaan, Provident Development, pengembang Bandara City Mall, terus meningkatkan fasilitasnya, salah satunya melalui penerapan energi alternatif terbarukan diseluruh bagian atap shopping arcade.

panel surya

panel surya bandara city

Pengembang Bandara City Mall, Provident Development, mengatakan bahwa mereka sebenarnya sudah tertarik untuk memasang PLTS atap sejak 2019 sebagai bentuk kontribusi terhadap penanganan krisis iklim.

Untuk memenuhi kebutuhan energi terbarukan tersebut akhirnya Provident Development menggandeng provider panel surya ‘Xurya’.

Baca juga Temukan kenyamanan tinggal di Bandara City

Direktur Provident Development, Ronie Mustafa menyampaikan pada Speak.co.id (6/2/2024) bahwa “Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Xurya menjadi salah satu aplikasi untuk sumber energi alternatif dan mengukuhkan dukungan Provident Develoment pada kontribusi lingkungan hidup sekaligus memberikan efisiensi biaya listrik,” tegasnya.

Lebih lanjut Ronie menjelaskan, PLTS yang diaplikasikan ini bisa menghasilkan hingga 645.622 Kwh energi hijau per tahun yang setara dengan reduksi 577.186 Kg CO2 per tahun.

PLTS ini juga ekuivalen dengan karbon yang harus diserap oleh 7.565 pohon berusia 10 tahun. Panelnnya sendiri memiliki performa yang akan terjaga hingga lebih dari 20 tahun ke depan.

Sementara pemilihan Xurya sebagai mitra provider panel surya, Ronnir menegaskan, hal tersebut tidak terlepas dari portofolio yang telah dimiliki perusahaan ini di sejumlah daerah di Indonesia. Selain itu Xurya juga menjamin zero capex dan free maintenance untuk produknya sehingga tidak akan memberatkan keuangan perusahaan.

Sedangkan di sisi lain, imbuhnya, dengan menggunakan energi terbarukan akan meningkatkan profitabilitas dalam jangka panjang. “Bukan hanya itu, Bandara City juga menerapkan prosedur ramah lingkungan yang lain seperti air dari sumber Sewage Treatment Plant (SWT) yang digunakan untuk penyiraman taman-taman di lingkungan Bandara City,” pungkas Ronnie.

Instrumen Investasi

Provident Development juga menjawab kebutuhan hunian masyarakat perkotaan dengan mengembangakan apartemen Bandara City. Ronie Mustafa menjelaskan, apartemen Bandara City dikembangkan sebagai mixed use compact seluas 4 ha, terdiri dari empat tower apartemen delapan lantai, yang ditambah dengan shopping arcade seluas 21 ribu m2 dan fasilitas lainnya.

“Kami juga satu-satunya developer yang yang menjual produk sudah bersertifikat akta jual beli (AJB) sebelum unitnya diserahterimakan (handover) tahun lalu,” ujarnya.

Apartemen Bandara City menawarkan dua tipe unit yakni tipe studio berukuran 33 m2 dan satu kamar tidur seluas 43 m2 di dua tower yang penjualannya sudah hampir sold out.

Menariknya, unit ini bisa menjadi instrumen investasi menarik karena berada diantara mega proyek pengembangan Bandara Soekarno Hatta dan PIK 2 sehingga pasar sewanya sangat besar.

“Dengan lokasi dan konsep yang kami tawarkan kami masih bisa menawarkan hunian seharga mulai Rp500 jutaan dengan potensi revenue dari penyewaan unit mencapai Rp50 juta per tahun. Kami juga menawarkan kemudahan promo KPA cukup bayar Rp6 juta all in,” pungkasnya.

Dijelaskan Ronie, Bandara City hanya berjarak sekitar 2,5 km ke Bandara Soekarno Hatta dan saat ini dua towernya telah selesai dibangun, satu tower proses finishing, selanjutnya akan terus dilanjutkan dengan pengembangan seluruh kawasannya. Keunggulan lokasinya yang berada diantara Jakarta, Dadap, dan Kosambi membuat kawasan ini diarahkan untuk menjadi The New Jakarta City.

 

 

Sumber : https://www.speak.co.id

Legalitas Hingga Dekat Bandara Bikin Unit Apartemen Bandara City Kian Diminati

by admin |November 21, 2023 |0 Comments | News | , , , , , , ,

Pandemi Covid-19 telah memukul sektor bisnis tidak terkecuali bisnis properti. Karena itu situasi pasca pandemi terus menunjukkan geliat pasar dan membuat sektor properti mengalami tren yang meningkat sejak periode akhir tahun lalu hingga akhir tahun 2023 ini. Salah satu segmen yang juga terus meningkat yaitu unit apartemen.

Berdasarkan data Colliers Indonesia, ada sebanyak 6.172 unit apartemen yang akan diserahterimakan di Jakarta pada tahun ini dan angka ini meningkat hingga empat kali lipat dibandingkan periode tahun 2022 lalu. Hal ini didorong oleh penjualan apartemen strata title selama kuartal pertama 2023 yang meningkat hingga 75 persen secara tahunan.

Menurut Ferry Salanto, Senior Associate Director Research Colliers Indonesia, peningkatan serapan unit apartemen untuk periode empat bulan pertama tahun ini merupakan 35 persen dari target total pencapaian permintaan tahun 2022 dan angka kinerja bisnis sektor ini masih akan terus bergerak.

“Umumnya developer masih berhati-hati dan tetap memprioritaskan penjualan unit-unit eksistingnya. Untuk kuartal kedua 2023 hingga akhir 2025 akan ada 11.635 unit apartemen yang selesai dan itu akan mendorong kenaikan harga berkisar 2-3 persen per tahun hingga akhir 2025. Kenaikan harga ini juga ditopang oleh perkembangan infrastruktur seperti jalan tol, MRT, dan LRT,” jelasnya.

Situasi yang baik untuk segmen apartemen ini terus mendorong serapan maupun tingkat penjualan yang berhasil dibukukan pengembang. Provident Development juga mengoptimalkan timing yang baik ini untuk mendorong pemasaran Tower Emerald dan Sapphire Bandara City Apartment di Jalan Perancis, Kosambi, Tangerang, Banten.

Bandara City Apartemen yang berada di jalan Raya Perancis, Dadap Kosambi  dibangun di atas lahan seluas 4 hektar yang mencakup empat tower hunian delapan lantai serta area shopping arcade seluas 21 ribu m2. Kedekatan dengan Bandara Soekarno Hatta yang hanya 2,5 km menjadi salah satu alasan utama unit apartemennya banyak dicari terlebih dengan kemudahan aksesibilitas maupun tersedianya transportasi publik.

“Kami juga menjadi pengembang yang menawarkan unit apartemen telah bersertifikat dengan status akta jual beli (AJB). Unitnya juga sudah diserahterimakan (handover) secara bertahap kepada konsumen sehingga hal itu menambah keyakinan masyarakat pada proyek ini,” ujar Ronie Mustafa, Direktur Provident Development.

Proses handover hingga legalitas menjadi bentuk komitmen dan tanggung jawab yang terus dihadirkan untuk kenyamanan konsumen. Saat ini dari empat tower yang akan dibangun telah diselesaikan dua tower dan tengah dikerjakan finishing untuk Tower B yang akan terus dilanjutkan dengan pengembangan seluruh kawasannya.

Tower Emerald dan Tower Sapphire C memiliki lebih dari 450 unit yang tersedia dalam dua tipe: Studio (33 m2) dan 1 BR (43 m2) dengan penjualan yang sudah mencapai 70 persen sold out. Unitnya juga menawarkan investasi yang menarik karena Bandara City berada di lokasi yang strategis diapit oleh mega proyek kelas duna dan Bandara Soekarno Hatta yang terus berekspansi.

Erick Gunawan, Commercial & Operasional Sr Manager Bandara City menambahkan, value produk unit apartemen Bandara City akan terus berkembang seiring pembangunan proyek infrastruktur jalan tol Kamal-Teluk Naga-Rajeg yang akan beroperasi tahun 2025. Jalan tol ini akan membuka akses ke kawasan Tangerang Utara dan sekitarnya sehingga pengembangan proyek di kawasan ini diarahkan menjadi The New Jakarta City dengan lokasi di perbatasan Jakarta, Dadap, Kecamatan Kosambi, Tangerang.

“Saat ini konsumen yang membeli unit apartemen kami 40 persennya dari kalangan pemilik pergudangan dan 50 persen pekerja bandara seperti pilot, pramugari, dan lainnya. Situasi ini membuat future value Bandara City akan terus berkembang baik untuk hunian maupun investasi. Dengan harga mulai Rp500 jutaan, ada potensi revenue dari penyewaan unit yang mencapai Rp50 juta per tahun,” pungkasnya.

Miliki Apartemen Bandara City dengan Cicilan Developer

by admin |Maret 1, 2023 |0 Comments | News | , ,

Untuk memiliki hunian apartemen umumnya dengan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) dengan pihak bank yang telah bekerja sama dengan developer. Namun terkadang KPA memiliki bunga yang lebih tiggi dan dapat floating. Selain metode pembayaran tersebut konsumen juga dapat mempertimbangkan pembayaran dengan metode cicilan developer.

Sistem ini memiliki keuntungan berupa proses yang lebih mudah dan praktis dengan hanya melengkapi e-KTP dan NPWP serta menyetujui syarat-syarat dalam Surat Pesan Unit (PSU). Keuntungan lain yang didapatkan konsumen adalah pembayaran cicilan dengan bunga flat hingga lunas dan cicilan yang relatif lebih ringan. Metode ini cukup banyak dipertimbangkan konsumen saat ini lantaran dinilai lebih menguntungkan dibandingkan dengan metode cicilan KPA.

Sewa apartemen bandara soekarno hatta

Saat ini Bandara City Apartment menggunakan beberapa cara bayar salah satunya dengan cicilan developer. Cicilan developer menawarkan metode pembayaran cicilan developer hingga 100 kali untuk pembelian unit apartemennya dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Keuntungan metode pembayaran Cicilan developer di Bandara City adalah

  • Tanpa DP *
  • Tanpa BI Ceking
  • Tanpa RIBA
  • Tanpa Biaya Admin
  • Tanpa ada kenaikan bunga

Jadi jangan lewatkan kesempatan ini untuk memiliki apartemen impian anda hanya di Bandara City Apartment. Segera hubungi kantor marketing kami di 021-5555 268 / +62 811-8749-778.

Ilustrasi jalan tol. (Dok. PT Jasa Marga (Persero) Tbk.)

Tol Kamal-Teluknaga-Rajeg Akan Dibangun, dari Bandara City Hanya 5 Menit

by admin |Oktober 3, 2022 |0 Comments | News | , ,

Proyek Jalan Tol Kamal-Teluknaga-Rajeg membutuhkan 13,13 hektar lahan yang ada di DKI Jakarta. Hal tersebut sebagaimana dilaporkan melalui laman resmi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pada Senin (19/9/2022).

Wilayah yang akan dilewati jalan bebas hambatan berbayar itu adalah Kelurahan Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, dengan panjang fisik jalan 0,75 kilometer dari total panjang tol 38,6 kilometer. Khusus di wilayah tersebut, proses pengadaan tanah diharapkan bisa rampung dalam waktu kerja 24-25 bulan dihitung dari tahap persiapan. Sementara perkiraan jangka waktu pelaksanaan pembangunan adalah 18 bulan setelah dilakukan penyerahan hasil pengadaan tanah oleh Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah.

Di sisi lain, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menargetkan, Tol Kamal-Teluknaga-Rajeg dapat beroperasi tahun 2025.

Anggota Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Unsur Profesi Koentjahjo Pamboedi menyampaikan hal ini pada bulan April 2022. “Jalan Tol Kamal-Teluknaga-Rajeg diharapkan dapat beroperasi pada tahun 2024 atau 2025,” tegas Koentjahjo. Dia menambahkan, proyek tol sepanjang 38,6 kilometer ini memiliki terdapat 7 simpang susun (SS) dan dua junction. Tujuh simpang susun (SS) tersebut rencananya terdiri atas SS Kosambi, SS Teluknaga, SS Tanjung Pasir, SS Kohod, SS Surya bahari, SS Paku Haji, dan SS Mauk.

Kemudian, untuk junction direncanakan terdiri atas Junction Sedyatmo dan Junction Rajeg. Kehadiran SS berguna untuk melayani on ramp dan off ramp. Sedangkan junction berperan dalam menyambungkan tol satu ke tol lainnya. “Nilai investasi tol ini totalnya diperkirakan sebesar Rp 18,6 triliun, dengan masa konsesi 40 tahun,” ungkap Tjahjo. Proyek jalan tol ini menggunakan skema Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) bersifat unsolicited.

Sumber : kompas.com

Perbaikan Jl Perancis Kota Tangerang Dimulai, Alat Berat Dikerahkan

by admin |September 28, 2022 |0 Comments | News | ,

Jl. Raya Perancis yang rusak ini merentang dari Kabupaten Tangerang hingga Kota Tangerang. Perbaikan Jl Raya Perancis di ruas yang masuk wilayah Kota Tangerang dikerjakan sekarang.

“Sudah dimulai,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang Ruta Ireng Wicaksono saat dihubungi, Senin (26/9/2022).

Dia melaporkan, sejumlah alat berat telah dikerahkan ke lokasi. Alat berat itu terdiri atas ekskavator dan roller atau biasa disebut sebagai setum. Roller berfungsi memadatkan material atau permukaan tanah.
“Persiapan pondasi untuk pembetonan,” kata Ruta.

Perbaikan Jl Raya Perancis di ruas Kota Tangerang, 26 September 2022. (Dok. Dinas PUPR Kota Tangerang)

Sementara perbaikan jalan berlangsung, lalu lintas di Jl Raya Perancis ini dikenakan sistem buka-tutup. Lalu lintas ini dikenal sering dilalui sepeda motor, mobil, hingga truk-truk besar bermuatan berat.

Sebelumnya diberitakan, Pemkot Tangerang sudah menganggarkan Rp 5,9 miliar. Sebelumnya, Jl Raya Perancis dekat Jl Perimeter Utara arah Bandara Soekarno-Hatta masih retak-retak cenderung ke kondisi hancur.
Material permukaan jalan di sini adalah beton.

 

Sumber : detik.com

Cara Menyegarkan Diri di Tengah Jenuh Rutinitas WFH

by m1m1n bancit |September 29, 2020 |0 Comments | News | , ,

WFH bukan hanya dikenal warga Jakarta, konsep ini lazim diterapkan sebagian orang di tengah pandemi. Konsep bekerja dari rumah ini nyaris sama lelahnya dengan kerja dari kantor. Aktivitas yang begitu-begitu saja mau tak mau berpotensi membikin jenuh. Kalau sudah begini, saatnya menyegarkan rutinitas sebelum pekerjaan kacau gara-gara Anda keburu ‘burnout‘.

Berikut cara menyegarkan diri di tengah kebosanan rutinitas WFH.

1. Memulai pagi dengan aktivitas baru

Sebagian orang memulai hari nyaris ‘autopilot‘. Tanpa berpikir, tubuh seolah sudah punya kendali sendiri karena Anda melakukan rutinitas serupa setiap hari. Mulai dari bangun, stretching sebentar lalu mandi dan sarapan. Kenapa tidak menyisipkan aktivitas baru di sela rutinitas ini?

Jika Anda bangun cukup pagi, coba keluar rumah atau sekadar membuka jendela untuk merasakan udara dingin pagi. Hari berikutnya, Anda bisa menyisipkan aktivitas berjemur sembari stretching di halaman rumah. Aktivitas-aktivitas baru ini bakal membuat Anda lebih segar.

2. Ganti secangkir kopi dengan teh

Perubahan kecil bisa membawa dampak besar. Setiap pagi kopi hitam selalu menemani. Kemudian secangkir lagi setelah jam makan siang. Tidak buruk memang, cuma lidah Anda hanya konsisten mengecap rasa yang sama. Tak ada salahnya mengganti kopi dengan teh atau minuman lain sehingga ada sesuatu hal yang Anda nantikan apalagi jika belum pernah dicoba sebelumnya.

Hari ini, coba ganti secangkir kopi dengan teh misalnya teh hijau. Keesokan harinya, jajal minuman yang belum pernah Anda coba misalnya peppermint tea yang memberikan sensasi dingin ‘semriwing‘ di lidah.

3. Cari cahaya alami

Lelah dengan ‘home office‘? Anda bisa mencari ‘rumah baru’ alias suasana baru. Jika biasanya Anda bekerja di meja kerja, kenapa tidak bekerja dari sofa ruang tengah?

Cara lainnya, mengutip dari The Skimm, Anda bisa bekerja dengan paparan cahaya alami. Sebaiknya cari sudut di mana banyak cahaya alami masuk. Cahaya alami akan mencegah mata lelah akibat cahaya biru dari layar monitor. Selain itu cahaya alami akan membantu Anda tidur lebih nyenyak.

4. Cara baru menulis daftar tugas

Demi fokus pada pekerjaan, orang membuat daftar tugas dan tanggung jawab beserta deadline-nya. Ini bagus tetapi bisa jadi membosankan. Sedikit perubahan bakal membuatnya lebih memicu semangat.

Melansir dari The Skimm, coba buat daftar dengan cara ‘D-List’. Anda membagi aktivitas jadi tiga bagian besar yakni, Doing, Dealing dan Dreaming.

Doing berarti tugas-tugas yang harus selesai dalam minggu ini. Dealing berisi aktivitas personal, pekerjaan rumah tangga, atau tugas lain yang harus selesai. Kemudian pada bagian Dreaming, Anda menuliskan hal-hal yang inspiratif dan memicu Anda untuk menggali lebih dalam. Tidak harus daftar ide-ide tapi juga bisa artikel yang menarik perhatian Anda dan ingin dibaca lebih lanjut.

5. Ngobrol

Yah, harus diakui WFH nyaris menihilkan keasyikan mengobrol dengan rekan kerja. Biasanya di sela deadline, Anda masih sempat bergurau dengan rekan di seberang meja. Sekarang Anda cuma bisa bergurau dengan tembok atau memutar musik agar kembali bersemangat.

Sebagai alternatif, sapa saja rekan Anda lewat teks atau telepon. Anda juga bisa menyelingi rutinitas WFH dengan sejenak menghampiri anggota keluarga atau orang di rumah.

Mengobrol sebentar bisa membuat Anda lebih bersemangat. Ini pun bisa menularkan energi positif pada orang di sekitar Anda.

 

Sumber: CNN Indonesia

 

Investasi Apartemen Masih Menggiurkan Pada Masa Pandemi Covid-19

by admin |April 24, 2020 |0 Comments | News | , ,

Ditengah pandemi Covid-19, investasi apartemen dinilai masih menggiurkan. Apalagi, pasar hunian vertikal khusunya kelas menengah atas atau mewah diperkirakan akan kembali bergerak positif, seiring perbaikan ekonomi domestik dan perubahan tren gaya hidup masyarakat urban. Masih tingginya permintaan properti hunian, terutama apartemen didominasi oleh pengguna langsung atau end user, seperti kelompok keluarga muda dan kalangan pekerja profesional yang tingkat pertumbuhannya terbilang besar. Selain itu, permintaan dari pasar end user menyasar pada produk yang berkualitas tinggi tetapi terjangkau sesuai dengan kemampuan daya beli dari kelompok keluarga muda dan profesional.

Terus meningkatnya permintaan properti untuk segmen apartemen juga dinilai akan lebih menguntungkan, terlebih jika apartemennya memiliki fasilitas-fasilitas yang juga akan menguntungkan bagi penggunanya, baik dari end-user maupun investor. Apartemen bisa menjadi pilihan yang baik karena kebanyakan masyarakat saat ini mencari hunian yang praktis.

Apartemen Bandara City mempunyai banyak keunggulan yang layak untuk dijadikan investasi di tahun 2020. Selain Lokasinya yang sangat dekat dengan Bandara Soekarno Hatta, Bandara City juga terletak di area pintu Tol Kamal yang menghubungkan Tangerang dengan Jakarta yang berjarak menuju akses Tol hanya 2 km. Berikut adalah keuntungan lainnya:

✅ Tanpa Uang Muka*
✅ Free Furnished*
✅ Lokasi sangat strategis, diapit oleh pengembangan Bandara Soetta & Mega Proyek kelas dunia
✅ 10 menit dari / ke Bandara Soetta
✅ 10 menit ke tol jakarta
✅ 10 menit ke Jembatan PIK 2
✅ Unit Luas mulai dari 33m2 – 83 m2
✅ Apartment diatas Mall
✅ Fasilitas Lengkap:
Mall: Bioskop (Blitz), Hypermarket (Super Indo), Resto & Cafe (Jco, Breadtalk, Bakmi Naga, Ayam Goreng Karawaci, Kopitiam, etc), Entertainment (DIVA Karaoke, Billiard), etc.
Sky Garden, Kids Playground & Swimming Pool
✅ Cicilan Hanya 4 jutaan/bulan surat
✅ Potensi Sewa hingga 35jt/thn!
✅ Hunian populer Airport Crew

dan masih banyak lagi keuntungan lainnya….!

Ada Terminal 4, Kapasitas Bandara Soetta Diharapkan Tembus 110 Juta Penumpang

by m1m1n bancit |Januari 23, 2020 |0 Comments | Uncategorized | , ,

PT Angkasa Pura (AP) II saat ini tengah fokus melakukan proyek revitalisasi dan pembangunan terminal baru di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten supaya kapasitas tampungnya bisa meningkat. Usai revitalisasi Terminal 1C, AP II juga sedang dalam proses membangun Terminal 4 yang diperkirakan dapat menampung hingga 45 juta penumpang.

“Secara umum kapasitas terminal akan dimaksimalkan karena itu lahan terakhir kita. Sehingga kalau ditanya idealnya kapasitasnya bisa 45 juta. Bandingkan dengan terminal 3 saja sudah 25 juta. Dengan luasan yang hampir sama nanti kapasitasnya hampir dua kali lipat,” kata Presiden Direktur Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin di Bandara Soetta, Tangerang, Selasa (9/10), seperti dilansir Tribunnews.

Hingga kini progres proyek revitalisasi tersebut sedang ada di tahap finalisasi pemenang tender desain terminal bandara. Awaluddin menargetkan pengumuman pemenang tender sudah dapat dilakukan paling lambat akhir bulan November 2019. “Setelah itu bisa efektif bekerja 12 bulan setelah tanda tangan kontrak desain. Kenapa 12 bulan karena kita ingin (hasilnya) lebih baik dari yang sebelumnya,” ungkapnya.

Jika seluruh proses perbaikan sudah selesai, maka tahun 2025 mendatang bandar udara terbesar yang ada di Indonesia ini diperkirakan dapat memiliki kapasitas mencapai 110 juta penumpang per tahun. Selama satu tahun ini AP II ingin melakukan desain konseptual sampai desain pembangunan yang melibatkan seluruh stakeholder terkait, termasuk pemerintah, otoritas navigasi, maskapai, dan sebagainya.

“Jadi bagaimana tanggapan operator maskapai, dari pihak custom, imigrasi, karantina. Apakah prioritas LCC (maskapai berbiaya murah) atau full service, memberi info dalam 5-10 atau 5-20 tahun ke depan industri transportasi udara yang akan didorong maskapai seperti apa. Belum lagi penumpang, pemerhati layanan udara dan itu akan dirumuskan sehingga tidak sepihak. Kalau itu sudah benar-benar final akan dikunci dalam kesepakatan bersama,” jelas Awaluddin.

AP II juga akan melakukan basic design terkait luas terminal, penempatan fasilitas terminal, arus pergerakan penumpang sampai kebutuhan sarana penunjang kebandarudaraan. Lalu desain pembangunan yang mencakup rencana anggaran biaya hingga jenis material yang hendak digunakan. Pembangunan Terminal 4 Bandara Soetta rencananya akan dimulai tahun 2021 dan selesai tahun 2024. “Berarti di atas semester I 2021 konstruksi berjalan, Presiden (Joko Widodo) minta 3 tahun jadi 2024 diharapkan bisa selesai,” pungkasnya.

Sumber: https://bandarasoekarnohatta.com

Selamat telah terbitnya Sertifikat Laik Fungsi Gedung Bandara City

by admin |November 8, 2019 |0 Comments | News | , , ,

Sertifikat Laik Fungsi bangunan atau SLF adalah sertifikat yang diberikan oleh Pemerintah Daerah terhadap bangunan gedung yang telah selesai dibangun dan telah memenuhi persyaratan kelaikan fungsi berdasarkan hasil pemeriksaan kelaikan fungsi bangunan gedung sebagai syarat untuk dapat dimanfaatkan.

Tujuan Diterbitkannya Sertifikat Laik Fungsi Bangunan

Fungsi dan tujuan diterbitkannya Sertifikat Laik Fungsi Bangunan Gedung adalah:

  1. SLF merupakan persyaratan untuk dapat dilakukannya pemanfaatan bangunan gedung.
  2. SLF diberikan kepada bangunan gedung yang telah selesai dibangun dan memenuhi persyaratan keandalan bangunan gedung serta sesuai dengan izin yang diberikan

 

Pemeriksaan kelaikan fungsi bangunan gedung berdasarkan kesesuaian IMB yang telah diberikan, mencakup:

  • kesesuaian fungsi;
  • persyaratan tata bangunan;
  • keselamatan;
  • kesehatan;
  • kenyamanan; dan
  • kemudahan dalam perawatan dan pemeliharaan.

Bangunan gedung yang telah memenuhi persyaratan kelaikan fungsi dan fungsi penggunaannya sesuai dengan IMB, diberikan SLF.

Bandara City memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan dan properti terbaik untuk para konsumennya. Apartment Bandara City sudah memiliki keandalan secara teknis, hal ini untuk menjamin keamanan penghuni yang tinggal di Bandara City Apartment, yaitu Penerbitan Sertifikat Laik Fungsi (SLF) Bangunan Gedung.

Tips Meninggalkan Apartemen Saat Mudik

by admin |Mei 31, 2019 |0 Comments | News | , , ,

Menjelang Lebaran pasti banyak dari Anda yang meninggalkan apartemen untuk keperluan mudik ke kampung halaman, atau pergi liburan ke luar kota atau bahkan ke luar negeri dalam waktu yang cukup lama. Tak jarang selama bepergian, Anda dibuat was-was karena memikirkan apartemen yang ditinggal kosong selama liburan.

Daripada tidak tenang, berikut ini tips untuk Anda ketika harus meninggalkan apartemen saat mudik dan liburan.

Hubungi pihak apartemen
Ada baiknya sebelum meninggalkan apartemen, Anda menghubungi pihak pengelola untuk memberitahukan bahwa Anda meninggalkan unit tersebut. Sertakan pula info mengenai berapa lama Anda akan pergi, dan berikan nomor telepon atau alamat email untuk memudahkan Anda dihubungi jika ada sesuatu yang penting.

Simpan surat-surat dan barang berharga di tempat aman
Simpan surat dan barang berharga yang ada di dalam apartemen kepada Bank, atau jika tidak memungkinkan, Anda bisa menitipkan kepada saudara dekat Anda sehingga tetap aman selama Anda tinggal pergi.

Pastikan listrik sudah dimatikan
Sebelum berangkat, pastikan terlebih dahulu bahwa listrik sudah dalam keadaan mati. Tidak ada juga barang elektronik yang masih tercolok pada listrik. Selain itu, jangan sekali-kali meninggalkan makanan basah yang mudah basi dalam apartemen Anda.

Buang semua sampah
Jangan biarkan sampah menumpuk, buang semua sampah sebelum Anda bepergian. Anda tidak mau kan saat pulang nanti apartemen berbau menyengat karena sampah yang lupa dibersihkan?

Itulah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum meninggalkan apartemen dalam waktu lama. Semoga bermanfaat!

Page 1 of 3123
WhatsApp chat